aroundCibubur.com – Minggu (25/08/2024), kawasan di seputar Mall Living World Kota Wisata tampak berbeda dari biasanya. Sejak pagi hari, tampak berdatangan para pelari yang akan mengikuti kegiatan 5K Fun Run.
Kegiatan yang diprakarsai oleh PCKC (Perkumpulan Cluster Kota Wisata Cibubur) dan Masjid Darussalam Cibubur serta mendapat dukungan dari Mall Living World Cibubur ini, berhasil membuat suasana menjadi ramai dengan hadirnya para pelari baik yang tergabung dalam suatu komunitas pelari disekitar Cibubur maupun warga perumahan Kota Wisata.
Kegiatan yang merupakan puncak acara Porseni Merdeka 2024 ini menjadi salah satu gelaran yang ditunggu oleh warga. “Ada beberapa lomba yang dipertandingkan dalam rangkaian kegiatan Porseni Merdeka 2024 ini, yaitu Tenis Meja, Bola Volley, Bulu Tangkis, Tenis Lapangan, Sepeda Hias, Lomba Mewarnai, Educational Game Online dan Gerak Jalan Ceria. Puncak acara berupa Fun Run, hiburan dan penyerahan hadiah”, ungkap bapak Andri Wibowo selaku ketua Panitia.
Pada kesempatan tersebut juga diadakan fit dance, yang banyak diikuti oleh ibu-ibu dengan antusias. Tampak deretan tenda-tenda bazzar memenuhi area disekitar garis start dan finish Fun Run.
“Bazzar UMKM yang diikuti oleh usaha warga dan beberapa sponsor ini membuat suasana menjadi sangat ramai. Peserta dan pengunjung bazzar sangat senang, dan mereka berharap kegiatan serupa dapat dilakukan kembali secara rutin” jelas Ibu Deasy selaku koordinator Bazzar dalam gelaran ini.
Menjelang sore, kegiatan penyerahan piala dan hadiah kepada seluruh pemenang Porseni Merdeka kali ini diadakan di Atrium Utama Mall Living World. Warga kembali berkumpul untuk mengikuti acara ini.
Acara yang dimulai dengan health talk tentang kesehatan gigi dan pentas tari Bali ini diselingi dengan pemberian doorprize dari sponsor yang berpartisipasi. Tampil sebagai Juara umum Porseni Merdeka 2024 diraih oleh Cluster Coatesville.
Rangkaian kegiatan yang ditutup dengan ucapan terima kasih kepada seluruh pendukung dan sponsor ini berjalan dengan lancar dan sukses. Selamat kepada seluruh pemenang dan peserta lomba, salam sportifitas. Nusantara Baru Indonesia Maju. (Kendra Yudha)