Home / Around Us

Jumat, 4 Agustus 2023 - 13:28 WIB

Jadwal dan Rute Bus Jurusan Kota Wisata ke Mangga Dua

aroundCibubur.com – Warga Kota Wisata Cibubur dan sekitarnya sangat terbantu dengan adanya transportasi umum berupa bus yang melayani tujuan Mangga Dua.

Para penumpang bus yang umumnya pekerja  dan mahasiswa ini menjadi salah satu sarana transportasi favorit menuju kantor maupun kampus di wilayah Jakarta. Dibawah pengelolaan BPTJ ( Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek), rute ini menyediakan armada bus executive yang dioperasikan oleh Sinar Jaya Group. “Bus  dilengkapi fasilitas berupa reclining seat, AC dan USB charger” ungkap Pak Susanto, salah satu crew armada ini. Menariknya, ada grup WhatssApp dan Telegram yang selalu menginformasikan kondisi dan perjalanan bus setiap saat.

Dengan tarif Rp.25.000,- / penumpang, bus ini beroperasi dari hari Senin – Jumat. Sabtu, Minggu dan hari libur bus ini tidak beroperasi. Pembayaran bisa cash maupun transfer.

Baca Juga :  Jasa Marga Prediksi 905 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek pada Periode Libur Isra Mikraj dan Tahun Baru Imlek 2024, Meningkat 6,3% Dari Lalin Normal

Untuk Rute Kota Wisata menuju Mangga Dua, pemberangkatan pertama dimulai dari halte Ruko Trafalgar Kota Wisata pada jam 05.30 wib. Rute pertama ini melewati  perumahan Legenda Wisata, Cibubur City, Citra Grand, Plaza Cibubur, dan Cibubur Junction lalu masuk tol dan keluar di Komdak. Selanjutnya, perjalanan dilanjutkan menuju Benhil, Karet, Dukuh Atas, Tosari, HI, Sarinah, Mandiri, Monas, Harmoni, Gajah Mada, Glodok, dan akhirnya mencapai Mangga Dua.

Pemberangkatan kedua dimulai dari halte Ruko Trafalgar Kota wisata pada jam 08.30 wib langsung masuk tol Nagrak keluar Cibubur Junction, lalu masuk tol kembali dan keluar di Komdak menuju Benhil, Karet, Dukuh Atas, tosari, HI, Sarinah, Mandiri, Monas, Harmoni, Gajah Mada, Glodok, Mangga Dua dan finish di Ancol.

Untuk rute Mangga Dua ke Kota Wisata, berangkat jam 17.00 wib dari ITC Mangga Dua melewati Stasiun Kota, Gajah Mada, Harmoni, Monas, Mandiri, Sarinah, dan HI. Kemudian melanjutkan perjalanan menuju Tosari, Bumi Putra, Karet, Sampoerna Strategis, Benhil, dan Semanggi sebelum masuk tol Semanggi 2 keluar di pintu tol Cibubur selanjutnya menuju Kota Wisata melewati Jl. Transyogi.

Untuk informasi lebih detil silahkan bergabung ke grup WhatssApp melalui link berikut https://chat.whatsapp.com/E49Jbt7EGcIEKuNElwnaoE

Selain itu, dari Ruko Trafalgar ini juga ada rute yang menuju ke Blok M. Sebaiknya datang lebih awal dari jadwal dan siapkan uang pas.

 

 

Share :

Baca Juga

Around Us

Katalog Promo Superindo Periode 28 – 30 Juli 2023

Around Us

Cara Melihat Profil Caleg Pemilu 2024

Around Us

Beda LRT Jakarta dan LRT Jabodebek

Around Us

Waspada Demam Berdarah, Antisipasi Dengan Fogging

Around Us

Audiensi Pencemaran Sungai Cileungsi Dengan DPR RI

Around Us

Ribuan Warga Kota Wisata Cibubur Tumpah Ruah Di Puncak Acara Porseni Kemerdekaan

Around Us

Bank Sampah Vancouver UB Kota Wisata : Menggali Potensi Ekonomi Sekaligus Menyelamatkan Lingkungan

Around Us

Gempa Magnitudo 5,6 Guncang Kuta Selatan Bali