Home / Around Us / Hiburan dan Event

Jumat, 30 Juni 2023 - 18:07 WIB

Peringatan Hari Raya Idul Adha 1444 H di Cluster “Guyub Rukun Bersatu” Vancouver UB, Kota Wisata

aroundCibubur.com – Hari Raya Idul Adha menjadi momen yang ditunggu-tunggu umat muslim untuk merayakan lebaran Haji.
Pada Hari Raya Idul Adha 1444 H ini, umat muslim warga Vancouver UB perumahan Kota Wisata, turut melakukan  pemotongan hewan Qurban di lapangan Gazebo.
Dikutip dari akun resmi instagram Arci, Cluster yang masuk ke dalam wilayah desa Limusnunggal, Cileungsi Bogor ini memotong hewan Qurban sebanyak 3 ekor sapi dan 23 ekor kambing.
Panitia Qurban mempersiapkan segala kebutuhan pemotongan dan juga melakukan pendataan untuk memberikan daging Qurban kepada yang berhak di lingkungan sekitar cluster UB.
Gema takbir dan tahmid berkumandang bersamaan dengan penyembelihan hewan Qurban. Niat ber-Qurban dibacakan oleh sohibul Qurban, berwajah bahagia dan ikhlas didasari keinginan berbagi dan melaksanakan sunatullah yang juga berarti suatu bentuk kepedulian dari sohibul Qurban kepada masyarakat sekitar yang berhak menerima daging Qurban, mempererat kebersamaan dan silaturahim dengan para sahabat mustahik, ojek online dan warga seputar desa Limusnunggal.
Kegiatan yang dimulai sejak pagi hari ini berjalan dengan lancar, dan hasil Qurban juga telah tersalurkan dengan baik.

Baca Juga :  Waspada Demam Berdarah, Antisipasi Dengan Fogging

Share :

Baca Juga

Hiburan dan Event

KERAGUAN Deddy Dhukun dan Dian Pramana Putra

Around Us

Jasa Marga Prediksi 905 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek pada Periode Libur Isra Mikraj dan Tahun Baru Imlek 2024, Meningkat 6,3% Dari Lalin Normal

Around Us

Cara Melihat Daftar Pemilih Tetap Secara Online

Around Us

Mbak Taylor, All To Well Viral Lagi

Around Us

5K Fun Run, Puncak Kegiatan Porseni Merdeka 2024 Kota Wisata Cibubur

Around Us

Gempa Magnitudo 5,2 Guncang Tenggara Malang

Around Us

Peluang Meningkatkan Penjualan Melalui Kegiatan Bazzar

Around Us

Hingga H-1 Arus Mudik, Jasa Marga Catat Lebih Dari 38 Ribu Kendaraan Lewati Jalur Fungsional Jalan Tol Jogja-Solo Ruas Colomadu s.d Ngawen (Klaten)